Installer Dapodikdas Versi 4.0.0 dan Petunjuk Penggunaannya

Selamat datang tahun ajaran baru 2015/2016, seperti biasa, diawal tahun ajaran baru ini. tugas operator sekolah pun sudah menanti di depan mata, khususnya untuk pendataan aplikasi dapodikdas versi terbaru 4.0.0. Aplikasi dapodikdas v.4.0.0 ini merupakan penyempurnaan dari versi sebelumnya, meski secara fitur tidak banyak berubah, namun secara tampilan dapodik 4 sudah jauh berbeda.

Seperti pada aplikasi sebelumnya, siswa kelas VI yang pernah di input pada dapodik 2014 atau versi terdahulu harus dikeluarkan bila siswa tersebut telah dinyatakan lulus. Nah untuk dapat menggunakan fitur luluskan siswa kelas VI ini, Anda bisa menggunakan aplikasi dapodikdas versi 4.0.4 yang dapat Anda ambil di bagian attachment di akhir artikel ini.

Dapodikdas Versi 4.0.0

Sebelum melakukan input siswa baru kelas 1 dan 7 sebagaimana disampaikan oleh bapak Yusuf Rokhmat mengenai petunjuk penggunaan aplikasi Dapodikdas v.4.0.0, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan yakni:
  1. Luluskan dulu kelas 6 dan 9
  2. Naikan kelas 5 ke 6 dan 8 ke 9
  3. Naikan kelas 4 ke 5 dan 7 ke 8
  4. Naikan kelas 3 ke 4 dan 2 ke 3, 1 ke 2
  5. Inputkan siswa baru kelas 1 dan 7
  6. Mutasikan guru-guru yang terlebih dahulu keluar (jika ada),
  7. Menginputkan data guru-guru baru/ yang terkena rotasi (jika ada)
Selain itu, operator sekolah juga diminta untuk mengiput data sarana dan prasarana, karena selama ini data sarana dan prasarana masih banyak yang mengabaikan. Dari hasil monitoring para OPS lebih mengutamakan data siswa, guru dan pembelajaran karena memang data tersebut berhubungan dengan Dana BOS dan Pencairan Sertifikasi Guru (SKTP).
Demikianlah informasi tentang Dapodikdas v.4.0.0. Semoga dengan hadirnya dapodik terbaru ini, kerja operator dalam pendataan sarana, prasarana, serta data PTK dan siswa menjadi lebih baik lagi. Salam satu data.

Attachement:

Related Posts:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+