Cara Memasukkan NISN Siswa Baru ke Aplikasi Dapodikdas

Bagi Anda yang sudah melakukan sinkronisasi data Dapodikdas beberapa seminggu terakhir, sudah waktunya Anda melakukan verval peserta didik melalui laman vervalpd.data.kemdikbud.go.id agar segera mendapatkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).

Jika verval pd telah dilakukan, maka secara otomatis siswa yang berasal di sinkron dapodikdas akan mendapatkan NISN yang nantinya NISN harus Anda masukkan ke aplikasi Dapodikdas. Lantas bagaimana cara memasukkan NISN siswa baru ke aplikasi dapodikdas?

Sebenarnya NISN siswa baru tidak dapat langsung dimasukkan ke dalam Dapodik, sebab fitur/form isian NISN pada dapodik telah dikunci dan akan terisi secara otomatis saat Anda melakukan sinkronisasi.

Namun sebelum Anda melakukan sinkronisasi, pastikan terlebih dahulu bahwa NISN siswa baru telah terisi di database dapodik online, caranya silahkan login di http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/sp/siswa/ dengan menggunakan user dan password yang sama dengan aplikasi Dapodikdas atau jika gagal login gunakan Kode Registrasi sebagai user password Anda.


Selanjutnya klik menu SISWA, dan lihat apakah NISN sudah terisi pada kolom tersebut. Jika telah terisi, maka Anda dapat segera melakukan sinkronisasi melalui aplikasi Dapodikdas terbaru. Namun jika belum, maka Anda harus menunggu beberapa waktu lagi sampai semuanya terisi dengan benar.

Demikianlah panduan cara memasukkan NISN siswa baru ke aplikasi dapodikdas. Semoga bermanfaat dan salam satu data.

Related Posts:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+